Didirikan pada tahun 2010 di Bandung, CV Dian Indah Abadi (DIA) adalah produsen kosmetik private label di Indonesia yang berspesialisasi dalam produksi dan pemasaran produk kosmetik inovatif. Kami membantu brand kosmetik menciptakan produk skincare dan body care berkualitas tinggi dengan standar BPOM, Halal, dan ISO.
Sebagai mitra strategis, kami menawarkan solusi end-to-end dari riset & pengembangan (R&D), produksi, hingga pemasaran untuk membantu brand kosmetik berkembang di pasar yang kompetitif.
Kami ingin menjadi produsen kosmetik private label yang paling dicari dan diinginkan di industri kecantikan. Dengan kemampuan kami menghubungkan pelanggan dengan impian mereka, kami menghadirkan konsep produk inovatif, formulasi unggul, desain menarik, serta layanan menyeluruh untuk menjadikan brand Anda bersinar seperti bintang.
Sebagai produsen kosmetik private label, kami selalu berusaha mencapai standar tertinggi dan menemukan solusi inovatif bagi pelanggan kami. Kami siap mengubah lini kosmetik Anda menjadi brand kecantikan yang dicintai dan sukses di pasaran.
Merancang Konsep & Produk
Kami menciptakan konsep dan lini produk kosmetik yang disesuaikan untuk setiap brand, memastikan setiap klien memiliki identitas unik di pasarnya.
Meningkatkan Daya Saing Brand
Kami membantu brand kosmetik tampil lebih eksklusif dan berbeda, sehingga dapat berkembang secara berkelanjutan di industri kecantikan.
Menghadirkan Kualitas & Kreativitas
Dengan pengalaman yang luas, kami menyediakan produk berkualitas tinggi, inovatif, dan sesuai dengan standar keamanan industri.
Menginspirasi Inovasi
Kami mendorong klien untuk menghadirkan konsep kecantikan yang inovatif dan menguntungkan, sehingga mampu bersaing dan berkembang pesat di pasar kosmetik.
Kami tidak hanya memproduksi kosmetik, tetapi juga menjadi mitra strategis dalam pengembangan brand Anda.
Produk kami merupakan perpaduan antara sains dan tren kecantikan, menghadirkan formulasi inovatif yang orisinal dan menarik.
Ilmu & GayaDengan lebih dari 1000 formulasi skincare & body care, serta keahlian dalam produksi dan pengemasan, kami memastikan brand Anda berkembang dengan cepat dan efektif.
Suplay Cepat & EfisienManufaktur kosmetik private label, menyediakan formulasi, produksi, pengemasan, dan sertifikasi dengan standar BPOM, Halal
© 2025 • All Rights Reserved
Kami membantu menciptakan tren, strategi pemasaran, riset, dan konsep produk yang unik dan sesuai dengan kebutuhan pasar.
Mitra Pengembangan Brand